MANUSELANEWS.COM

Kunjungan Menag RI ke Maluku Jadi Momentum Penguatan Layanan Keagamaan di Maluku Tengah

DAERAH

1/16/20261 min baca

MASOHI, MANUSELANEWS.COM. – Kunjungan kerja Menteri Agama Republik Indonesia ke Kota Ambon dan Maluku Tengah, Jumat (16/1/2026), dimanfaatkan sebagai momentum strategis untuk memperkuat sistem layanan keagamaan dan pendidikan, khususnya di Kabupaten Maluku Tengah.

Kepala Kantor Kementerian Agama Maluku Tengah, Abdul Gani Wael, menegaskan sejak awal pihaknya menitikberatkan substansi kunjungan pada lahirnya kebijakan konkret yang berdampak langsung bagi masyarakat, terutama di wilayah kepulauan Maluku Tengah.

“Kami fokus pada substansi. Kehadiran Menteri Agama harus berdampak pada penguatan sistem layanan keagamaan dan pendidikan yang sudah berjalan, termasuk pemerataan pelayanan di wilayah kepulauan,” ujarnya.

Menurut Abdul Gani, salah satu isu strategis yang terus dikawal adalah penguatan infrastruktur dan kelembagaan layanan keagamaan di daerah 3T yang masih memiliki keterkaitan pelayanan dengan Maluku Tengah, baik secara administratif maupun historis.

Selain itu, penguatan pendidikan keagamaan juga menjadi perhatian, termasuk mendorong keberlanjutan dan peningkatan mutu lembaga pendidikan Islam di Maluku Tengah agar mampu menjawab kebutuhan generasi muda di wilayah kepulauan.

“Kami bekerja dalam kerangka sistem nasional, perencanaan yang matang, dan koordinasi pusat–daerah. Tujuannya memastikan layanan keagamaan dan pendidikan di Maluku Tengah berjalan adil, stabil, dan berkelanjutan,” tegasnya.

Ia berharap kunjungan Menteri Agama ke Ambon dapat mempercepat pengambilan keputusan strategis di tingkat pusat yang berdampak langsung bagi penguatan pelayanan keagamaan dan pendidikan di Maluku Tengah.

“Kunjungan ini kami harapkan benar-benar menjadi momentum penguatan sistem pelayanan untuk Maluku Tengah,” pungkasnya. (MN-02).